Senin, 23 Januari 2012

Mengatasi Masalah “This Connection is Untrusted” pada Facebook

 

Masalah ketika akan login ke facebook karena muncul pesan page error “This connection is Untrusted”:
  1. Klik I Understand the Risks.
  2. Lalu klik tombol Add Exception.
  3. Setelah di klik akan muncul window Add Security Exception.
  4. Lalu klik Get Certificate.
  5. Lalu setelah beberapa saat klik tombol Confirm Security Exception.

Selanjutnya page akan loading normal dan kamu sudah masuk ke halaman profile Facebook kamu.Cara ini merupakan cara singkat dan tidak permanen, karena ketika Anda login lagi maka harus mengulangi lagi langkah seperti di atas, capekkan?

Setelah saya selidiki kenapa sampai muncul pesan seperti ini, karena di pc lain dalam satu jaringan lancar-lacar saja. Akhirnya saya sepertinya mengetahui penyebabnya, yaitu masalah tidak cocoknya waktu di komputer Anda dengan waktu lokal Anda. Saya menduga ini lah penyebab kenapa selalu keluar pesan “This Connection is Untrusted”.

Kasus ini tidak hanya ketika akan login di Facebook, tetapi di website lain yang menggunakan https ketika akan login, seperti akan login ke Yahoo!, blogger atau website lainya. Jadi coba gunakan cara lain untuk mengatasi masalah ini secara permanen.

Cocokkan waktu di pc Anda dengan waktu lokal kamu, untuk hal itu kamu bisa ke Control Panel => trus pilih Date and Time. Akan tetapi untuk beberapa kasus kamu tidak bisa mensetting waktu dan keluar pesan “You do not have the privilege level to change System Time”.

Kalau sudah begini, coba cari Start Menu => Run = > terus ketik gpedit.msc. Lalu coba ikuti langkah ini Local Computer Policy | Computer Configuration | Windows Settings | Security Settings | Local Policies | User Rights Assignment. Lalu klik Change the system time, untuk defaultnya hak akses untuk Power Users dan Administrators. Bila kolom hak untuk pengaturan waktu kosong, tinggal add dengan klik Add User or Group lalu klik Advance lalu klik Find Now. Pilih user administrator atau user yang Anda sedang pakai sekarang.

Lalu restart pc Anda dan kamu sudah bisa lagi mensetting waktu di komputer Anda.Kenapa bisa sampai pengaturan waktu di disable, sepertinya hal ini adalah kerjaan malware/virus. Pastikan scan terlebih dahulu dengan anti malware dan anti virus terbaru untuk lebih optimal.

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungannya Anda.

Silahkan tinggalkan komentar Anda apabila ada yang perlu disampaikan, dan bila ada link yang rusak segara laporkan di kotak komentar ini.