Sabtu, 22 Desember 2012

Aegisub - Software untuk Membuat Subtitle Video


Pasti diantara Anda sering nonton film-film hasil downloadtan dengan tipe file video seperti avi, mp4, mkv, atau lainnya. Dan mungkin juga Anda sudah tahu tentang mengenai hardsub atau softsub. 

Hardsub adalah subtitle video yang sudah diembed dengan file videonya.
Softsub adalah subtitle video yang belum diembed dengan file videonya. Contoh file dengan ekstensi *.srt, *.ass , atau lainnya.
 
Yang akan dibahas disini adalah mengenai pembuatan subtitle tersebut. Tidak mempengaruhi apakah hardsub ataupun softsub, yang pasti untuk pembuatan hardsub akan melalui tahapan pembuatan softsub.

Beberapa fitur yang ada di software ini adalah :
  • Translation Assistant -> Ini memudahkan kita dalam proses translate subtitle, yang namanya translate subtitle pasti baris per baris, jadi untuk membantu kita, ketika sudah selesai mentranslate subtitle pertama, tekan saja tombol “PageDown” untuk mentranslate baris selanjutnya.
  • Shift Times -> Ini memudahkan kita untuk memajukan atau memundurkan waktu penampilan subtitle. Yang dirubah bisa semua baris, beberapa baris, atau hanya satu baris saja.
  • Style Manager -> Kita bisa merubah warna, font, format, posisi penempatan subtitle, dan ukuran font dengan fitur ini.
  • Dummy Video -> Dengan menggunakan dummy video kita bisa mengatur letak subtitle dalam video, bisa membuat subtitle yang berjalan, memutar subtitle di sumbu X,Y dan Z dll. Lihat hasil di bawah :
  • Spesialis dalam subtitle berformat *.ass (advanced substation alpha subtitle)
  • Bisa export ke dalam format *.srt
  • Bisa membaca format *.srt , *.ass , *.ssa , *txt, *sub, *.ttxt
  • Bisa mengambil subtitle dari video mastroka ( *.mkv), dan lain sebagainya.

Yang membedakan ini dengan subtitle editor lainnya adalah, software ini bisa membuat style / typesetting / gaya penulisan pada subtitlenya.

--------------------------------


 

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungannya Anda.

Silahkan tinggalkan komentar Anda apabila ada yang perlu disampaikan, dan bila ada link yang rusak segara laporkan di kotak komentar ini.